MIN 1 KOTA GORONTALO, Kegiatan Manasik Haji yang dilaksanakan pada 17 s.d 18 Februari di Mess Haji Gorontalo ini berlangsung meriah. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Satuan Pendidikan, Sutarjo Paputungan dan diikuti oleh 960 siswa MIN 1 Kota Gorontalo yang terbagi di 34 rombongan belajar.

Ketua Panitia, Hasan Abdullah menyampaikan kepada awak Humas bahwa sejak awal kegiatan para siswa yang didampingi langsung oleh perwalian menunjukkan antusiasme tinggi serta kefasihan dalam membacakan doa-doa disetiap rukun haji. “Hal ini tidak terlepas dari Latihan intensif yang telah mereka lakukan seminggu sebelumnya di lingkungan madrasah”, ujarnya.

Sementara itu, Kepala Satuan Pendidikan MIN 1 Kota Gorontalo, Sutarjo Paputungan dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh siswa, perwalian, dan panitia. “Manasik Haji ini bukan sekedar simulasi, tetapi juga menjadi sarana edukatif yang dapat memperdalam pemahaman siswa tentang ibadah haji. Semoga ilmu yang didapat menjadi bekal berharga bagi mereka di masa depan”, ungkapnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan siswa MIN 1 Kota Gorontalo tidak hanya memahami teori ibadah haji, tetapi juga mampu mengamalkan nilai-nilai keislaman alam kehidupan sehari-hari.